• Jl.Solo Km-9, Maguwoharjo, Yogyakarta
  • (0274) 489405 ext. 111
  • penyuluhan.bcjogja@gmail.com

Bea Cukai Yogyakarta Tetap Memberikan Layanan Barang Kiriman Di Tengah Wabah Covid-19

Bea Cukai Yogyakarta Tetap Memberikan Layanan Barang Kiriman Di Tengah Wabah Covid-19

Tidak terpengaruhnya arus barang impor melalui barang kiriman terhadap pandemi covid-19 membuat pelayanan kepabeanan atas barang kiriman tetap berjalan dengan sebagaimana mestinya. Melihat hal itu, demi menjaga keselamatan kerja anggotanya, Kepala KPPBC TMP B Yogyakarta berinisiatif mengeluarkan panduan keselamatan kerja dan peralatan yang memadai bagi unit kerja yang menangani barang kiriman.

Pegawai yang menangani barang kiriman dibawah unit Seksi Pelayanan dan Cukai VI tetap menjalankan pekerjaannya dikarenakan volume importasi melalui kiriman pos yang masih tinggi. Semangat petugas Bea Cukai yang menangani barang kiriman semakin bertambah melihat dalam masa pandemi ini terdapat lonjakan yang sangat drastis atas importasi dengan jenis barang berupa masker/alat pelindung diri (APD) yang sangat dibutuhkan warga Indonesia terutama para tenaga medis.

Bea Cukai turut berperan aktif dalam upaya penanggulangan pandemi Virus Corona. Bea Cukai tetap menjalankan koordinasi dengan institusi terkait dalam penanganan importasi barang-barang keperluan penanggulangan Covid-19.